Kayu manis adalah salah satu bumbu makanan tertua yang digunakan manusia. Bumbu ini digunakan di Mesir Kuno sekitar 5000 tahun yang lalu, dan disebutkan beberapa kali di dalam kitab-kitab Perjanjian Lama.Kayu manis juga secara tradisional dijadikan sebagai suplemen untuk berbagai penyakit, dengan dicampur madu, misalnya untuk pengobatan penyakit radang sendi, kulit, jantung, dan perut kembung.
Manfaat Kayu Manis
1. Mengontrol gula darah
Kayu manis dapat digunakan sebagai bahan pengontrol gula darah dalan tubuh manusia karena mengandung anti-oksidan yang tinggi.kayu manis dapat memperbaiki hormon insulin dan perbaikan pada sistem pencernaan setelah makan. Bahkan satu gram saja, bisa menurunkan kadar gula dalam darah dengan baik.
Kandungan yang terdapat dalam kayu manis juga dapat membunuh kolesterol jahat yang tidak diperlukan lagi oleh tubuh. Dimana tidak semua kandungan di dalam makanan dapat membunuh kolesterol jahat. Bahkan kolesterol jahat bisa lebih banyak keberadaannya di dalam tubuh daripada kolesterol baik. Hal itu dapat anda atasi dengan mengkonsumsi kayu manis. Dengan rasa dan aroma yang sedap, kayu manis tampil sebagai menu hidangan, bukan sebagai obat.
2. Mencegah penggumpalan darah
Kayu manis yang mengandung Cinnamaldehyde dapat mencegah penggumpalan pada darah. kayu manis akan mengeluarkan sebuah zat yang disebut asam lemak anti peradangan atau disebut dengan arachidonic. Yang berfungsi sebagai zat yang dapat mengurangi penggumpalan darah dan radang.
Jika peredaran darah lancar, maka proses kinerja tubuh akan berjalan lancar. Dan jika dibiarkan saja terjadi penggumpalan darah, maka akan mengakibatkan penyakit yang lebih serius lagi. Dengan mengkonsumsi kayu manis dapat mencegahnya, daripada harus mengobati nantinya.
3. Anti Bakteri
Banyak sekali bakteri yang ada di lingkungan sekitar kita, entah itu bakteri jahat maupun baik. Dan tubuh kita un harus siap jika terserang bakteri jahat. Tapi, tidak semua tubuh memiliki sistem kekebalan tubuh yang sama. Untuk mencegah bakteri jahat yang masuk ke tubuh kita, bisa menetapkan pemakaian kayu manis. Misalnya pada penyeduhan air minum, seperti teh maupun jahe disajikan dicampur dalam minuman tersebut, kemudian dapat anda minum. Apalagi minuman jahe dikombinasikan dengan kayu manis sangat efektif bagi tubuh kita. Tidak hanya di minuman saja, campuran kayu manis juga banyak sekali dicampur dengan produk lainnya, seperti pada pasta gigi dan permen penyegar mulut lainnya. Yang mana ketika gunakan, akan menghancurkan bakteri jahat pada mulut kita. Dimana mulut rentan pada bakteri yang menyebabkan nafas dan bau mulut tidak sedap.
4. Mengurangi rasa sakit rematik
rematik merupakan salah satu penyakit yang dapat menyerang siapa saja dan dimana saja.nah ,kayu manis memiliki kandungan yang sangat baik untuk mencegah dan mengobati rematik.caranya dengan mengkonsumsi kayu manis dengan teratur, maka nyeri rematik akan hilang.
5. Menghangatkan tubuh
Kayu manis dipercaya dapat menghangatkan tubuh, terutama di musim dingin. Bahkan pada zaman dahulu para penjajah mendatangi Indonesia, untuk mencari rempah-rempah, dan dibawa pulang ke negaranya untuk menghangatkan tubuh. Karena kandungan yang terdapat di kayu manis, dapat membuat tubuh merasa hangat nan nyaman.
Bahkan kayu manis biasa di gunakan sebagai obat tradisional di negara China, pada penderita influenza maupun demam. Bagi penderita demam dan terserang flu juga, konsumsi kayu manis dapat membantu mengatasi flu. Meskipun flu itu sudah biasa bagi kalangan masyarakat, apalagi di musim panca roma, tetapi flu itu memberikan rasa yang tidak nyaman. Tentunya anda bisa menggunakan kayu manis sebagai ramuan alami untuk mengobati. Dengan adanya kandungan anti inflamasi, sehingga dapat melancarkan sirkulasi peredaran darah dalam tubuh
Itulah beberapa manfaat kayu manis bagi kesehatan. Kayu manis memang memiliki banyak khasiat dan keistimewaan. Selamat mencoba ya. Baca juga Cara menghilangkan efek sabu-sabu.