Rabu, 25 Januari 2017

Cara Memutihkan Kulit dengan Membuat Scrub atau Luluran Alami

Cara Memutihkan Kulit dengan Membuat Scrub atau Luluran Alami
Cara Memutihkan Kulit dengan Membuat Scrub atau Luluran Alami. Memiliki kulit putih hampir menjadi impian semua orang karena kulit putih identik dengan kata cantik. Bahkan sebagian orang rela menghabiskan puluhan juta untuk mendapatkan kulit catik putih sehat dan berseri.namun anda tidak perlu khawatir, karena kulit putih dbisa didapat dengan menggunakan scrub berbahan alami.

Ada beberapa hal yang harus kamu lakukan ketika hendak menggunakan scrub berbahan alami:
sebelum memulai perawatan kecantikan dengan lulur sebaiknya Anda mandi terlebih dahulu dengan sabun antiseptik agar kotoran dan keringat pada permukaan kulit terangkat. Jika kulit kita dalam keadaan bersih kandungan nutrisi pada lulur akan bisa terserap maksimal oleh kulit kita.

Lulur akan sangat baik digunakan bila kulit kita dalam keadaan lembab karena kulit akan mudah dibersihkan dari daki atau sel kulit yang mati. 
Oleskan lulur secara merata ke seluruh tubuh termasuk daerah lipatan kulit dan pijat dengan lembut untuk melancarkan peredaran darah. 
Gunakan sikat tubuh bila diperlukan terutama untuk bagian-bagian yang kasar seperti pada tumit.

Setelah proses pembersihan badan selesai, bersihkan tubuh dari lulur dengan tangan sebelum dibilas dengan air. Anda bisa menggunakan sabun mandi seperti biasa atau bisa juga tanpa sabun mandi karena saat ini telah tersedia lulur yang hanya perlu dibilas dengan air tanpa tambahan sabun mandi lagi.
Setelah mengeringkan tubuh dengan handuk jangan lupa mengoleskan body lotion untuk mencegah kulit dari kekeringan. Perawatan lulur sebaiknya tidak dilakukan terlalu sering agar lapisan kulit tidak terkikis. Seminggu satu kali sudah cukup ideal untuk melakukan scrub pada kulit Anda. Nah berikut ini bahan-bahan yang dapat anda gunakan untuk membuat scrub atau lulur alami :


Cara Membuat Scrub atau Lulur Alami

Stroberi dan Madu
Stroberi dan madu bisa mencegah kerusakan pada kulit yang disebabkan oleh sinar matahari dan radikal bebas, serta menghaluskan kondisi kulit yang sangat kasar. 
Hancurkan 5 buah stroberi dengan menggunakan blender/sendok, tapi jangan terlalu halus. Campur dengan 2 sdt madu, aduk hingga rata. Oleskan facial scrub ini pada seluruh permukaan wajah. Diamkan selama 20 menit, lalu bilas hingga bersih.

Madu dan Gula Alami
Madu dan gula alami juga bisa dibuat sebagai scrub untuk memutihkan kulit. Caranya Campur dan aplikasikan scrub pada wajah dengan gerakan memutar.  

Diamkan selama 15- 20 menit, lalu bilas hingga bersih. Kandungan vitamin C, magnesium dan asam amino pada madu, bersifat sebagai antiseptik yang bisa mematikan bakteri dan mencegah infeksi di bawah kulit.

Lemon dan Garam
Lemon baik digunakan untuk menjaga kesehatan dan memutihkan kulit.karena  Kandungan vitamin E pada scrub lemon dapat menjaga kelembapan kulit dan menyeimbangkan mineral yang dibutuhkan oleh kulit. 

Siapkan hasil perasan dari 1 buah lemon yang dicampurkan dengan garam. Aplikasikan pada kulit dengan gerakan memijat. Diamkan selama 10 sampai 15 menit, lalu bilas hingga bersih.

Minyak Zaitun
Minyak zaitun memang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan salah satunya untuk memutihkan kulit.
Caranya campur minyak zaitu dan gula ke dalam wadah. Lalu gosok dan pijat lembut untuk facial pada wajah. Diamkan selama 10 menit, lalu bilas hingga bersih. Perpaduan scrub gula dan olive oil dapat membersihkan kotoran yang menempel serta mampu mengangkat sel kulit mati dan memberikan kelembapan pada tekstur kulit. Pas banget nih untuk kamu yang memiliki kulit kering

Mudah bukan Cara Memutihkan Kulit dengan Membuat Scrub atau Luluran Alami? Selain dapat anda lakukan sendiri dirumah, scrub ini juga tidak memiliki efek negatif untuk kulit. Selamat mencoba ya. Dan baca juga Cara Efektif Menghilangkan Kutu Rambut Pada Anak dan Dewasa.